La Tahzan (jangan bersedih)

Hello teman-teman, apa kabar nya?  Semoga selalu baik yah.. Amin..
Kali ini gue ngepost buku dari Dr. 'Aidh al-Qarni
Terdiri dari 567 halaman. Waw!  Tapi luar biasa banget self healing nya teman-teman. Apalagi bagi kamu-kamu yang sedang galau abiz!

Memang sih nggak semua yang ada dibuku ini bisa gue serap semuanya apalagi dipraktekin semuanya. Hehe step by step lah manteman.
Btw kalau kalian lagi gundah, biasanya ngapain?  (Kepo dikit yah)  
Kalau gue sih, kadang menyendiri tutup pintu kamar, tidur sepuasnya. Paling keseringan, gue nangis. Yah acara nangis-nangis gitu deh. Haha tapi cara ini lumayan oke lah buat ngilangin rasa sedih. Bener gak?  Setidaknya merasa plong lah setelah menangis. Terutama kaum hawa.

Ada yang keluar refreshing, mencari teman baru, atau curhat sama teman akrab, ada juga yang karaokean, dan lain-lain. Intinya semua orang punya tersendiri buat ngilangin rasa gundah gulana.
Kalau dalam keyakinan gue, cara terampuh buat hilangin rasa sedih yah shalat. Curahkan semuanya pada sang Ilahi. Pernah kayak gitu manteman?  Gue pernah. Meskipun nggak sering tapi ampuh. Kalau kalian penasaran, coba deh. Hehehe
Btw kok curhat nih?  
Well well, bagi pecandu buku, terkadang kita mencari hal-hal baru dibuku, atau lebih suka menyibukkan diri sama buku. Bagi gue, buku ini sangat tepat untuk dibaca kalau lagi gundah gulana. Hihi

Gue akan ngutip beberapa nasehat favorit gue dibuku ini. Semoga manteman dapat manfaatnya :)
1. Shalawat
Ada dua dalil yang menguatkan bahwa rasa sedih dan duka itu bisa hilang hanya dengan mengucapkan shalawat dan salam kepada Rasulullah. 
Yang pertama:"barangsiapa yang membaca shalawat untukku sekali, maka Allah akan membalas sepuluh shalawat baginya."
Yang kedua:"perbanyaklah membaca shalawat padaku pada malam jumat dan hari jumat, sebab shalawat kalian diperlihatkan kepadaku."

0 komentar:

Posting Komentar

Member of Stiletto Book Club

Komunitas Blogger Makassar

Komunitas Blogger Makassar, Anging Mammiri

Member of Warung Blogger

Warung Blogger

Member of Blogger Perempuan

Member Hijab Blogger

Free "Care" Day

Free "Care" Day